Jumat, 01 Desember 2017

Hotel-hotel di provinsi Bengkulu

Bintang 3: 🌟 🌟 🌟
1. Santika Hotel Bengkulu 🌟🌟🌟
Jl. Raya Jati No.45, Sawah Lebar, Bengkulu 38228
TELP +62-736-25858
FAX +62-736-25854
EMAIL:reservation@bengkulu.santika.com

Hotel ini lokasinya sangat tepat sekali berada di jantung kota bengkulu, sangat mudah aksesnya. Hotel ini dekat dengan stadion GOR semarak Bengkulu, dekat dengan area pendidikan, rumah sakit serta perkantoran instansi pemerintah kota, serta beberapa kantor media seperti media elektronik televisi dan massa kota lokal milik Jawa pos, RRI, bank daerah, kuliner, masjid serta kampus.

2. Splash Hotel 🌟🌟🌟
Address : Jl. Sudirman No. 48, pintu Batu, Bengkulu, Indonesia
Telp.  +62736-23333
Fax.   +62736-28099
Email. splash_hotel@ymail.com
Instagram : splashhotelbengkulu
Twitter : Splash Hotel Bengkulu
Facebook : Splash Hotel Bengkulu

Hotel ini tepat ditengah pusat keramaian kota Bengkulu, yang bersebrangan dg Masjid Jamik Bengkulu yang dibangun oleh Soekarno saat masa pembuangan di Bengkulu.

3. GRAGE HOTEL Horizon BENGKULU 🌟🌟 🌟
Jl. Pantai Nala 142, Anggut Bawah,
Bengkulu - Indonesia.
Telp : +62736-21722, +62736-20527, +62736-21114, +62736-22001
Fax : +62-0736-22072
Email : info@gragehotelbengkulu.co.id

Hotel ini terletak dikawasan pantai dengan view yang sangat cantik dan indah menghadap ke pantai panjang Bengkulu, dekat dengan sport center serta pusat perbelanjaan. Sebelumnya hotel ini masuk klasifikasi hotel bintang 2 namun seiring waktu berjalan dan hotel ini terus memperbaiki baik dr segi pelayanan dan fasilitas, akhirnya kualitas pun juga meningkat. Terus berbenah demi kenyamanan konsumen ya

Bintang 2 🌟🌟
1.  Nala Sea Side Hotel

Samudera Dwinka Hotel

Dan masih ada beberapa lagi hotel yang penulis belum tau kategori hotel tersebut.
Antara lain :

1. Amaris Hotel Bengkulu
ALAMAT : Jl. Putri Gading Cempaka No.8, Bengkulu
TELP +62-736-7321800
FAX +62-736-7321801
EMAIL :sales@bengkulu.amarishotel.com
Hotel ini dekat dengan pusat perbelanjaan modern terbesar dibengkulu, tidak jauh dari lokasi wisata pantai, dekat SPBU

* DJ front inn
*

Bandar Udara di Provinsi Bengkulu

Hai... Kembali lagi ke blog aku
Lama banget nih aku gak aktifkan blog ini
Entah.. mengapa tiba2 aku ingin kembali menulis disini

Aku sih simpel gak yg kaku banget sebelumnya mohon maaf ya atas penulisan dan tata bahasa
Kritik dan saran dari kalian tetap aku harapkan untuk menjadikan tulisanku lebih baik lagi.
Jangan sungkan ya dan mohon dikoreksi 😊😉

Kali ini aku akan membahas tentang bandar udara yang ada di provinsi ini
Kalian harus tau bahwa provinsi ini memiliki 3 bandar udara loh, berikut uraiannya :

1. Terminal Domestik Fatmawati Soekarno Airport

Bandara ini adalah bandara milik pemerintah Provinsi yang digadang2 akan dijadikan bandara internasional loh..
Dibandara Fatmawati Soekarno Saat ini Bengkulu telah memiliki rute penerbangan ke Jakarta, Batam, Jambi, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Pulau Enggano (pulau yang masuk dalam wilayah administrasi Kabupaten Bengkulu Utara) dan Muko-muko( salah satu kabupaten di Provinsi Bengkulu). Adapun maskapai penerbangan tersebut seperti Garuda Indonesia, Lion Air, Wings Air, Sriwijaya Air / NAM Air, Citilink, Batik Air dan Susi Air

pada tahun 2018 mendatang, beberapa maskapai penerbangan juga berencana membuka rute baru yakni dari Yogyakarta dan Lampung.

Yeeee... Ayo datang ke Bengkulu 😍😍😘

2. Bandar Udara Muko-muko (Rajo Kolo dg kode MUO)
Bandar udara yang diresmikan beberapa tahun yang lalu ini memiliki rute penerbangan bengkulu- Mukomuko PP yang terbang 3kali selama seminggu dan padang-mukomuko dengan pesawat perintis Susi Air

3. Bandar Udara Pulau Enggano